Menunggu Garuda Juara AFF 2012

Gelaran piala AFF 2012 telah dimulai, Indonesia yang berada satu grup dengan Malaysia, Singapura dan Laos diharapkan bisa menjadi pemenang dalam kejuaran tahun ini. Pada pertandingan pertama melawan tim lemah Laos Indoensia harus bermnain imbang dengan skor 2-2. Padahal dari segi sejarah Indonesia selalu menang besar jika berhadapan dengan Laos, akan tetapi dalam pertandingan yang dihelat 25 Nopember lalu Indonesia harus gigit jari karena tidak bisa mengulang kesusksesan terdahulu. Bahkan yang lebih parah lagi Indonesia harus bermain dengan 10 orang karena kiper utama Endra Prasetya mendapatkan kartu merah.


Namun rasa bangga patut diungkapkan kepada tim Garuda karena pada pertandingan hari ini melawan tim tangguh Singapura, Indonesia berhasil mencuri poin dengan gol semata wayang yang diciptakan oleh gelandang mungil dari Persebaya Andik Virmansyah lewat tendangan keras dari luar kotak pinalti. Kemenangan ini sekaligus mematahkan kutukan buruk selama 14 tahun pertemuan Indonesia-Singapura yang selalu dimenangkan oleh Singapura.
Punggawa Timnas Garuda di AFF 2012, gambar dari sini

Kemenangan timnas Indonesia terhadap Singapura jelas membuka harapan besar bagi Indonesia agar bisa masuk ke semi final dengan syarat pada pertandingan melawan Malaysia 1 Desember mendatang tim garuda harus menang. Jika menang maka peluang Indonesia maju semakin besar, namun jika kalah dengan Malasyia dan tim negeri jiran malam ini menang dengan Laos maka kemungkinan melaju berat. Oleh sebab itulah kemenangan di laga terakhir babak penyisihan merupakan harga mati jika tidak mau terseingkir dari piala AFF 2012 lebih dini.

Perjuangan tim garuda tentu akan lebih optimal dengan dukungan dari seluruh masyarakat dan pecinta bola Indonesia. Meskipun saat ini sepakbola tanah air sedang mengalami kisruh dan dualisme kepengurusan, akan tetapi sebagai bagian dari bangsa ini hendaknya tetap mendukung perjuangan timnas agar bisa meraih kemenangan dan menjadi juara pada pergelaran AFF tahun 2012. Semoga Timnas Indonesia bisa menjadi Juara. Amien


Post a Comment